Selamat datang di blog sederhana saya ini, dan saya mengucapkan Terima kasih.

Selasa, 29 Januari 2013

Selasa, 29 Januari 2013 Berita OLIMPIADE BAHASA JERMAN NASIONAL


Prestasi
Siswa Indonesia Ikut Olimpiade Bahasa Jerman
Penulis : Ester Lince Napitupulu | Kamis, 24 Januari 2013 | 18:43 WIB
Dibaca: 1602
|
Share:
JAKARTA, KOMPAS.com- Sebanyak 63 siswa sekolah menengah dari 25 provinsi di Indonesia lolos ke babak final Olimpiade Bahasa Jerman Nasional yang bakal digelar di Jakarta pada 29-30 Januari mendatang.
Program tahunan Goethe-Institut Indonesien ini terselenggara bekerjasama dengan Ikatan Guru Bahasa Jerman Indonesia dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Jerman, serta didukung Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidikan Bahasa dan Kedutaan Besar Republik Federal Jerman.
Peserta yang lolos ke babak final diseleksi dari 400 siswa. Mereka akan diuji kemampuan berbahasa Jerman sehari-hari secara tertulis dan berbicara, seperti memahami acara di radio, melakukan percakapan mengenai minat dan hobi, memahami informasi dari sebuah surat atau artikel surat kabar atau menulis pesan.
Nila Suri dari Goethe-Institut Indonesien di Jakarta, Kamis (24/1/2013), mengatakan, pemenang mendapat hadiah program kunjungan ke Jerman yang diberikan Dinas Pertukaran Pendidikan.
Puncak olimpiade tahun ini juga dimeriahkan dengan pesta kostum karnaval ala Jerman dengan tema tokoh-tokoh dongeng jerman dalam rangka perayaan 200 tahun kumpulan dongeng pertama yang diterbitkan tahun 1812 oleh Jacon dan Wilhelm Grimm.


OLIMPIADE BAHASA JERMAN: 63 Peserta Ikuti Ujian A2

Compact_goethe-kursusbahasajerman

JAKARTA—Siapakah yang berhasil menjadi juara dalam kompetisi bahasa Jerman se-Indonesia? Sebanyak 63 pembelajar bahasa Jerman dari 25 provinsi di Indonesia akan berkumpul di Goethe-Institut Jakarta pada Selasa (29/1/2013) dan Rabu (30/1/2013) untuk memperebutkan gelar sebagai juara.

Lebih dari 400 siswa dari seluruh Indonesia ambil bagian dalam proses seleksi di daerah pada November dan Desember 2012, dimana mereka harus memberikan kemampuan berbahasa Jerman mereka yang terbaik.

“Dari jumlah tersebut terpilih 63 finalis dari 25 provinsi yang berusia antara 16-17 tahun yang akan datang ke Jakarta untuk mengikuti ujian bahasa Jerman tingkat A2,” demikian siaran pers Goethe Institut hari ini, Senin (28/1/2013).

Dalam ujian tersebut mereka akan mendapatkan tema bagaimana mengatasi situasi sehari-hari dalam bahasa Jerman, seperti memahami acara radio, melakukan percakapan mengenai minat dan hobi, memahami informasi dari sebuah surat atau artikel surat kabar atau menulis pesan.

Topik-topik yang dibahas di antaranya keluarga,  bepergian,  tempat tinggal, sekolah,  dan kehidupan sehari-hari di Jerman dan di Indonesia. Format dari kompetisi ini adalah tes tertulis dan berbicara. Sementara itu untuk guru-guru pendamping akan disediakan kegiatan khusus berupa pelatihan kebahasaan.

Hadiah bagi para pemenang adalah program kunjungan ke Jerman yang diberikan oleh PAD ( Pädagogischer Austauschdienst/Dinas Pertukaran Pendidikan).

Pemberian hadiah akan diserahkan kepada para pemenang oleh perwakilan dari Kedutaan Besar Republik Federal Jerman, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Goethe-Institut, dan Ikatan Guru Bahasa Jerman Indonesia.

Olimpiade Bahasa Jerman Nasional diadakan setiap tahun sejak tahun 2008 oleh Goethe-Institut Indonesien dan bekerja sama dengan Ikatan Guru Bahasa Jerman Indonesia (IGBJI), serta Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Jerman.

Program ini didukung oleh Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Bahasa dan Kedutaan Besar Republik Federal Jerman.   (sut)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar